Unhas akan Menjadi Mitra Kerja Sama Indonesia – Korea Dalam Bidang Maritim

Katacara, Makassar,-Rektor Universitas Hasanuddin, Prof. Dr. Ir. Jamaluddin Jompa, M.Sc., menerima kunjungan dari tim Marine Technology Cooperation Research Center (MTCRC) yang dipimpin oleh Hansan Park selaku Direktur.

Kegiatan berlangsung mulai pukul 14.30 Wita secara luring terbatas di Ruangan Rektor, Lantai 8 Gedung Rektorat, Kampus Tamalanrea, Makassar, Rabu (15/06).

Adapun rombongan MTCRC yang hadir yakni Mr. Shin Suk Kyung (Project Supervisor dari KOHA, Korea Selatan), Dr. Choi Jong Kook (Project Manager dari KIOST), Ivonne Milichristi Radjawane, dan Safri Burhanuddin (Ketua Dewan Penasehat MTCRC).

Mengawali kegiatan, Safri Burhanuddin menjelaskan maksud kunjungan tim MTCRC ke Unhas adalah menjajaki kemitraan dengan dalam program Korea-Indonesia MTCRC, dengan isu utama perikanan kelautan. Bentuk kerja sama tersebut bisa dilakukan melalui pelatihan kepada para mahasiswa dalan penggunaan alat oseanografi.

“Sebagai bentuk keseriusan dari kolaborasi tersebut, bisa dilakukan melalui penandatangan Memorandum of Understanding (MoU) antara kedua pihak. Program MTCRC ini juga melibatkan mitra perguruan tinggi seperti ITB. Untuk di luar Pulau Jawa sendiri baru Unhas yang nantinya terlibat,” kata Safri.

Pada kesempatan yang sama, Hansan Park memberikan penjelasan tentang Program Kolaborasi Korea – Indonesia melalui MTCRC yang fokusnya dalam bidang ilmu pengetahuan dan teknologi kelautan. Program ini telah menyelenggarakan berbagai kegiatan seperti join research project dan capacity building, yang mengedepankan prinsip keberlanjutan untuk generasi mendatang utamanya sektor kemaritiman.

Menanggapi hal tersebut, Rektor Unhas Prof. JJ menyambut baik rencana kolaborasi yang melibatkan Unhas. Menurut beliau, ini merupakan momentum untuk semakin memperkuat kawasan maritim Indonesia, khususnya Indonesia Timur. Dirinya mengatakan, Unhas secara berkelanjutan mempunyai komitmen untuk bergerak bersama dalam menjaga dan mengoptimalkan potensi maritim Indonesia.

“Sangat senang dengan rencana kemitraan yang hendak dilakukan. Untuk itu, hal ini perlu didiskusikan secara lebih mendalam untuk kemudian melakukan MoU guna mengetahui peran dan tanggung jawab Unhas dalam program ini,” jelas Prof. JJ.

MTCRC menjadi pusat penelitian bersama antara pemerintah Korea dan Indonesia dalam bidang teknologi kelautan dengan beberapa aktivitas utama yakni sebagai platform kemitraan berbagai lembaga institusi, penelitian bersama dan peningkatan kapasitas. (*/mir)